Suasana Haru, Kapolres Gowa Dan Ketua Bhayangkari Temui Lansia Di Balai Rehabilitasi Sosial Gau Mabaji

IMG-20210629-WA0063.jpg

Gowa (benuasulsel.com) Sesaat setelah tiba di ruang tunggu asrama lokasi Balai Rehabilitasi Lanjut Usia “Gau Mabaji” Kapolres Gowa dan ketua Bhayangkari cabang langsung menuju Asrama tempat para lansia menginap pad Selasa (29/6/2021).

Ketua Bhayangkari cabang Gowa Uut Tri Goffarudin bersama Kapolres Gowa pada kesempatan tersebut menemui para lansia yang ada di kursi tamu, kursi roda bahkan di tempat tidur.

Dengan deraian air mata dan pelukan penuh kasih, ketua Bhayangkari serta Kapolres Gowa bercerita dengan para lansia mulai dari umur, keadaan mereka hingga menanyakan keluarga yang tidak menemani mereka dimasa tua.

Dengan pelukan kasih sayang Kapolres dan Ketua Bhayangkari memberi semangat kepada para lansia dan berpesan untuk tetap menjaga kesehatan.

Ketua Bhayangkari cabang Gowa saat dikonfirmasi usai melakukan kunjungan mengatakan,”saya sangat tersentuh dengan kondisi para orang tua kami yang ada di Balai Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia Gau Mabaji ini. Mereka ini sama seperti orang tua saya sendiri dan saya berharap mereka tetap sehat dan diberi panjang umur selama menjalani kehidupan di hari tua,” tutur Uut Tri Goffarudin(Edtrbudi)

(Visited 27 times, 1 visits today)
Muhammad Rustan Salam

Muhammad Rustan Salam

Media Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top