*Prodi HES FAI Unismuh Makassar Bekerjasama MIC Singapura melaksanakan pengabdian kolaborasi internasional*

Screenshot_20230825_165638.jpg

MAKASSAR|Benuasulsel.com-Prodi Hukum Ekonomi Syariah (Mu’amalah) Fakultas Agama Islam Unismuh Makassar kerja sama Muhammadiyah Islamic Collage Singapura menggelar kegiatan pengabdian masyarakat Kolaborasi Internasional.
Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Balang Baru Kecamatan Tarowang Kab Jeneponto. Dalam hal ini spesifik kerjasama pada Kelompok Tani Tersayang, dilaksanakan pada Jum’at (25/8/2023).

Dalam program pengabdian masyarakat ini mengambil tema “ Potential and Utilization of Corn Harvested Waste Based on Animal Feed Processing in Tarowang Distrik, Jeneponto Regency (UM MAKASSAR-UM ISLAMIC COLLEGE SINGAPORE)”.

Hadir sebagai pemateri langsung dari Muhammadiyah Islamic Collage Singapura yang berlangsung dengan konsep FGD dengan TIM Universitas Muhammadiyah Makassar dan TIM Singapura (Dr. Saifuddin Amin, Lc.,MA dalam membahas kegiatan dan publikasi ilmiah. Namun untuk kegiatan di lokasi secara langsung dilakukan oleh TIM Unismuh Makassar (Siti Walida Mustamin, Hasanuddin dan Reski Adi).

Pelaksanaan kegiatan ini dalam rangka implementasi akademik (Chaturdarma Perguruan Tinggi Muhammadiyah) Prodi Hukum Ekonomi Syariah (Mu’amalah) Fakultas Agama Islam Unismuh Makassar,” ungkap Siti Walida Mustamin.

Ia menjelaskan bahwa dipilihnya Desa Balang Baru Kecamatan Tarowang (Kelompok Tani Tersayang) sebagai lokasi pengabdian masyarakat. Pasalnya potensi jagung di wilayah tersebut merupakan salah satu penghasil jagung di wilayah Sul- Sel.

Dengan adanya kondisi tersebut maka perlu dilakukan pengabdian masyarakat dengan pemanfaatan potensi yang ada di daerah tersebut,” tambahnya.“Lebih kepada pendampingan pemanfaatan potensi limbah jagung ,” tuturnya.

Ia pula menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Universitas Muhammadiyah Makassar yang telah mendanai dan memberikan support pada kegiatan Pengabdian ini melalui LP3M Unismuh Skema Hibah Pengabdian Kolaborasi Internasional dan LPBKUI yang sangat maksimal memberikan bantuan penuh dalam menjalin kerjasama dengan pihak Muhammadiyah Islamic Collage Singapura.

Begitupun dengan Kelompok Tani Tersayang dan masyarakat di Desa Balang Baru yang ikut dalam kegiatan pengabdian ini.
Dengan demikian, semoga dengan hadirnya program ini, dapat terus membangun sinergitas antara Universitas Muhammadiyah Makassar dan masyarakat pada umumnya dalam memberikan pendampingan pada masyarakat.(Red#)

Editor: Wahyu Hidayat

(Visited 19 times, 1 visits today)
Muhammad Rustan Salam

Muhammad Rustan Salam

Media Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top