*Luwu Utara Siap Jadi Tuan Rumah yang Baik dan Wujudkan Target 3 Besar STQH XXIII*

Screenshot_20250321_174823.jpg

LUWU UTARA-Benuasulsel.com-Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Luwu Utara terus melakukan persiapan dalam menyambut ajang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) XXIII tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. Di mana tahun ini, Luwu Utara menjadi tuan rumah festival keagamaan Islam tersebut.

Guna memantapkan ajang dua tahunan tersebut, Pemda Luwu Utara menggelar Rapat Koordinasi khusus membahas persiapan Kafilah STQH Luwu Utara yang nantinya akan berkontribusi dalam mewujudkan target masuk 3 besar STQH, seperti yang diharapkan Bupati Andi Abdullah Rahim.

Rapat koordinasi yang dipimpin Ketua Kafilah STQH Luwu Utara, Akram Risa, ini dilaksanakan di Ruang Rapat Sekretaris Daerah, Jumat (21/3/2025). Hadir dalam rakor kali ini, para Pembina dan Official Kafilah STQH Luwu Utara. Hadir pula Kabag Kesra Setda Luwu Utara, Abdul Rauf Gani.

Dalam arahannya, Ketua Kafilah STQH Luwu Utara, Akram Risa, menyampaikan bahwa kontingen STQH Luwu Utara harus bersiap diri menyambut ajang STQH tingkat provinsi dengan persiapan yang lebih matang, sehingga target yang diberikan Bupati Luwu Utara tersebut dapat tercapai.

“Selama ini, kita sudah melalui rangkaian pertemuan membahas persiapan Luwu Utara sebagai tuan rumah STQH tingkat provinsi. Namun, satu yang tidak boleh kita lupakan, bahwa Luwu Utara juga menjadi bagian dari ajang ini, sehingga kita juga butuh persiapan maksimal,” kata Akram.

“Terkait Luwu Utara sebagai tuan rumah STQH, tentu kita ingin sukses menjadi tuan rumah STQH, sekaligus sukses mendulang prestasi. Untuk sukses sebagai tuan rumah, tentu kita sudah siap menyambut tamu dengan pelayanan yang terbaik,” jelas Asisten Pemerintahan dan Kesra ini.

Kendati demikian, ia mengingatkan juga bahwa Kafilah STQH Luwu Utara wajib mempersiapkan diri dengan persiapan yang lebih maksimal. “Kita harus solid mempersiapkan kafilah kita ini untuk mengikuti semua cabang lomba, termasuk mempersiapkan peserta kita sendiri,” jelas Akram.

“Bapak Bupati berkali-kali menyampaikan kepada kita semua, bagaimana menjadi tuan rumah yang baik, bagaimana memberi pelayanan yang maksimal terhadap tamu-tamu kita, dalam hal ini para kafilah dari kabupaten/kota lainnya yang ada di Provinsi Sulawesi Selatan ini,” tambahnya.

Menjadi tuan rumah yang baik untuk para tamu tentu merupakan sebuah kewajiban. Namun, kata Akram, mendulang prestasi di ajang sekelas STQH Sulsel, juga menjadi bagian yang tidak bisa dikesampingkan begitu saja. “Ada harapan Bapak Bupati agar kita bisa berprestasi,” imbuhnya.

Harapan itu, lanjut dia, adalah bagaimana Luwu Utara bisa masuk tiga besar, sehingga capaian tersebut bisa menjadi kebanggaan tersendiri bagi Luwu Utara. “Awalnya kita ingin 5 besar, tetapi Bapak Bupati ingin masuk 3 besar, sehingga dibutuhkan kesungguhan kita semua,” terangnya.

“Makanya hari ini, kita hadir di tempat ini, untuk membahas persiapan kafilah kita, baik kesiapan para pembina, official, dan yang paling penting, kesiapan peserta kita untuk mengikuti lomba, dan alhamdulillah, setelah kita lihat SK, rupanya semua cabang lomba kita ikuti,” jelasnya.

Diketahui, kafilah Luwu Utara akan mengikuti semua cabang lomba STQH XXIII, yakni 11 cabang lomba. Kafilah Luwu Utara sendiri berkekuatan 45 orang, dengan rincian 15 pembina, 19 official, serta 22 peserta. Dengan komposisi seperti ini, maka prestasi bukan hal mustahil dicapai.

STQH XXIII Sulsel akan dipusatkan di Masamba, Kabupaten Luwu Utara, mulai 13 – 19 April 2025, dengan 7 venue (lokasi), yaitu Masjid Agung Syuhada, Masjid Al Barqah, Masjid Al Jihad, Masjid Al Kautsar, Aula La Galigo, Aula SMAN 1, serta panggung utama di lapangan Tamsis Masamba.

Sekadar diketahui juga bahwa STQH ini bertujuan untuk memelihara, mengembangkan, dan meningkatkan pemahaman, penghayatan, pengamalan, dan menyebarluaskan ajaran Al Qur’an dan Hadits, melalui semangat pembangunan nasional melalui pendekatan agama. (LHr#)

(Visited 6 times, 3 visits today)
Muhammad Rustan Salam

Muhammad Rustan Salam

Media Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *