Komunitas Gowes Bhayangkara Bajeng Comunity (BBC) Gelar Gowes Bersama

IMG-20200926-WA0065-1.jpg

Gowa (Benuanews-Sulsel) Komunitas Gowes Bhayangkara Bajeng Comunity (BBC) Polsek Bajeng Polres Gowa, Sabtu (26/9/2020) pagi, dipimpin Kapolsek Bajeng Iptu Sunardi, SH, MH kembali menggelar acara gowes bersama.

Kegiatan gowes tersebut turut diikuti personil Polsek Bajeng yang tergabung dalam Komunitas Gowes Bhayangkara Bajeng Comunity (BBC), serta Masyarakat Komunitas Gowes Kecamatan Bajeng.

Rute gowes yang dilalui oleh Kapolsek bersama rombongan yaitu start dari Polsek Bajeng menuju Center Point of Indonesia (CPI) di Pantai Losari Makassar, dan Finish kembali ke Polsek Bajeng dengan jarak tempuh kurang lebih 50 Km.

Kapolsek Bajeng Iptu Sunardi, SH, MH mengatakan,”Dengan adanya ajang Gowes bersama anggota dan Komunitas sepeda ini, bisa semakin menjaga kekompakan, sehingga terjalin sinergitas yang kuat,”ucap Kapolsek.

“Kegiatan ini juga dilakukan untuk meningkatkan imun tubuh serta menjaga kesehatan demi mencegah virus Corona,”tutupnya.(BB)*

(Visited 17 times, 1 visits today)
Muhammad Rustan Salam

Muhammad Rustan Salam

Media Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *