Terus Digelar, Tim Gabungan Operasi Yustisi Sasar 2 Pasar di Gowa

IMG-20201002-WA0095.jpg

Gowa (Benuanews-Sulsel) Tim Gabungan yang terdiri dari Polres Gowa, Kodim 1409/Gowa dan Satpol PP Kabupaten Gowa terus melalukan operasi yustisi pada Jum’at, (2/10/2020) kemarin.

Sebelumnya, Tim Gabungan tersebut melakukan apel di halaman kantor Bupati Gowa sekaligus dilakukan pengecekan terhadap personil yang akan turun melakukan operasi yustisi.

Adapun sasaran yang dikunjungi tim gabungan tersebut yakni Pasar Minasa Maupa dan Pasar Sungguminasa untuk memberikan himbauan kepada masyarakat tentang penerapan protokol kesehatan.

Tidak hanya itu, personil gabungan juga menghimbau kepada para pengunjung dan masyarakat agar tetap menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah.

“Operasi Yustisi kita lakukan di dua pasar dan operasi ini tiada lain untuk mengingatkan terus menerus kepada masyarakat agar dapat mematuhi protokol kesehatan ditengah pandemi saat ini,” ungkap Kbo Sat Sabhara Polres Gowa IPTU Abduknl Hakim yang juga selaku pengendali tim gabungan.

Sementara itu, Kapolres Gowa AKBP Boy FS Samola juga berharap agar masyarakat Kabupaten Gowa mematuhi himbauan tersebut dan saat ini perda no 2 Tahun 2020 telah diterapkan tentang protokol kesehatan.

Lanjut Kapolres, Maka dari itu kami menghimbau terus menerus kepada masyarakat agar patuh dan wajib menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah.(BB)*

(Visited 27 times, 1 visits today)
Muhammad Rustan Salam

Muhammad Rustan Salam

Media Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top