Polres Madina Silaturahmi Dan Diskusi Kebangsaan, Kaum Milenial di Madina bahaya penyalah gunaan narkoba .

Screenshot_20231230_134813-2.jpg

MADINA-Benuasulsel.com-Rumah Kebangsaan menggelar silaturahmi dan diskusi antara Kepolisian Polres Mandailing Natal dengan beberapa Organisasi Mahasiswa yang ada di Mandailing Natal terkait Bahaya Narkoba di Sekretariat Rumah Kebangsaan Kompleks Kantor Bupati Lama Kelurahan Dalan Lidang Kecamatan Panyabungan, Jumat (29 /12 ) Siang .

Sesi diskusi dan silaturahmi tersebut cukup hangat, hadir diantaranya Kasat Intelkam Polres Madina, Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia(PMII) Madina, Pengurus Cabang Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Madina ,Pengurus Cabang Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI) Madina, dan beberapa Barisan Kaum Milenial Madina.

Kasat Intelkam Polres Madina AKP Trio Romy Manik SH mengatakan silaturahmi dan diskusi ini membahas bahaya Narkoba Bagi Generasi Muda , agar kaum milenial memiliki pemahaman lebih luas serta tidak mudah terpengaruh untuk menyalah gunakan narkoba. Maraknya penyimpangan perilaku generasi muda dapat membahayakan hidup bangsa sebab pemuda sebagai generasi yang di harapkan sebagai penerus bangsa .

”Pembahasan kita dalam diskusi ini terkait membahas bahaya narkoba bagi generasi muda ,” katanya

Kasat juga mengatakan melalui diskusi yang dilakukan melahirkan komitmen bersama antara Polri dan Generasi Milenial siap sukseskan Madina Bebas Narkoba ”setelah berdiskusi dengan Kaum milenial di Rumah Kebangsaan ini melahirkan beberapa komitmen untuk sama – sama mendukung untuk menjauhi Narkoba, ungkapnya.

Kemudian, lanjut Kasat Kaum Milenial juga berharap diskusi di Rumah Kebangsaan dapat diperluas,” selanjutnya kita akan mengundang element masyarakat lainnya diantaranya para tokoh masyarakat, pemangku adat, agama, Politik, Jurnalis dan tokoh yang terkait lainnya”, sebutnya.

“Ada juga usulan agar kiranya fasilitasi Group WA agar dapat tetap menjalin hubungan silaturahmi yang baik memudahkan informasi terkini dan Akurat.(MFB#)

Jurnalis : Magrifatulloh .

(Visited 20 times, 1 visits today)
Muhammad Rustan Salam

Muhammad Rustan Salam

Media Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top