GOWA|benuasulsel.com-Kamis, 18/11/2021. Management PDAM kab. Gowa melakukan perbaikan IKK koneksi Pipa Air bersih perusahaan daerah air minum (PDAM) Gowa, yang sementara dikerjakan alias dibenahi sehingga pasokan air bersih ke konsumen terganggu, khususnya IKK Barombong dan Kecamatan Pallangga.
Dirut PDAM Gowa, H.Hasanuddin Kamal, SH, MH didampingi KSPI, ABD.MALIK Abbas, siang tadi di ruang kerjanya mengungkapkan bahwa dengan adanya Pekerjaan pembenahan Koneksi Pipa Air Bersih PDAM khusunya IKK Barombong dan Pallangga sehingga mengakibatkan terjadinya gangguan pasokan air bersih ke konsumen, oleh sebab itu Kami dari management PDAM Gowa menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya atas ketidak nyamanan terkait pelayanan kami pungkas H. Hasanuddin.
Terkait adanya Pekerjaan perbaikan koneksi pipa air bersih PDAM kab
Gowa, pihak management yang perusahaan air bersih tersebut telah mengeluarkan surat Pengumuman kepada Pelanggannya untuk dapat dimaklumi.
Adapun rencana pelaksanaan pekerjaan perbaikan koneksi pipa air bersih tersebut insyaa Allah pada;
Hari/Tgl, : Sabtu, 20/11-Ahad, 21/11/2021. (2 hari)
Masyarakat / Konsumen diharapkan atas adanya gangguan tersebut (pekerjaan perbaikan) agar dapat mengantisipasinya dengan menampung air bersih sebelumnya sehingga dapat memenuhi kebutuhan hingga pekerjaan rampung dan selesai, harap Daeng Bunga panggilan akrab H. Hasanuddin Kamal, SH, MH.(BURNAS-OMANK benua#)