Tahapan pendaftaran calon ketua Koni telah di mulai sejak kemarin tanggal 10 Juli 2023 di sekretariat KONI Kab.Takalar. tahapan pendaftaran direncanakan panitia dari tanggal 10-13 Juli.
Dihari ke dua pendaftaran sudah ada 3 nama yang mengambil formulir yakni Zainuddin Dettol, Alauddin Tutu dan terakhir Hendra Ali.ketiganya merupakan pengurus di masing-masing cabang olahraga yang bernaung di komite Olahraga nasional Indonesia kabupaten takalar
Sejak awal Hendra Ali membuktikan keseriusannya menahkodai KONI dengan menjalin komunikasi kepada cabor guna untuk mengembangkan olahraga kedepan sekaligus menyampaikan niat awalnya untuk ikut bersaing pada pemilihan ketua KONI takalar.
Hendra Ali yang sekarang menjabat sebagai ketua Askab PSSI kab takalar aktif membina para atlet sepak bola dan ikut mendampingi pemain setiap berlaga di dalam maupun di luar kabupaten,terbaru Hendra Ali terlihat mendampingi pemain gasta takalar berlaga di turnamen Dirgantara Cup bertempat di lapangan AURI Daya.
“Ini adalah bentuk dukungan dan sekaligus pengembangan olahraga dan atlet, kedepannya kita berharap bahwa semua cabor punya visi dan misi peningkatan olahraga dan kesejahteraan atlek sehingga kedepannya kita bisa meningkatkan prestasi baik secara individu dan cabor agar olahraga takalar menjadi olahraga yang diminati dan mampu mengangkat nama daerah Dan inshaallah ini yang akan kita lakukan kedepannya”
Pria yang berprofesi sebagai pemain sepak bola dan lawyer ini tergerak mendaftar dirinya ke KONI karna dukungan dari para cabor dan teman-teman para atlet seprofesinya.
Editor Abdulyanas