Gowa (Benuanews-Sulsel) Kapolsek Bajeng Polres Gowa bersama unsur Tripika Bajeng Barat tinjau lokasi bencana angin puting beliung di Desa Gentungang Kec. Bajeng Barat Kab. Gowa, Senin (19/10/2020) siang.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Bajeng Barat, Rahmawati Rahman, S, STP, M,adm, Danramil 06 Bajeng Kapten CBA Edi Sudarsono, Kepala Desa Gentungang, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
Kapolsek bersama unsur tripika meninjau lokasi bencana angin puting beliung, untuk memastikan warga yang terdampak bencana angin puting beliung dalam keadaan aman, selamat dan tidak terdapat adanya korban jiwa.
Untuk diketahui Dari kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, hanya ada 7 rumah warga yang rusak akibat serangan angin puting beliung .
Kapolsek Bajeng Iptu Sunardi, SH, MH saat ditemui mengatakan,”Dalam kejadian itu tidak menyebabkan korban jiwa, Hanya saja kerugian materi dialami warga,”ucap Kapolsek.(BB)*