9 Unit Rumah Warga di Bongkar Usai Pilkades Serentak di Jeneponto Sulsel, Simak Berikut Penyebabnya

IMG-20211118-WA0004.jpg

JENEPONTO]benuasulsel.com-Rabu, 17/11/2021. Pemilihan kepala desa serentak di kab. Jeneponto menyisakan duka beberapa warga. sejumlah rumah warga dibongkar karena pemiliknya berbeda pilihan pemilihan kepala desa (pilkades) pada 15/11 lalu.

Sedikitnya ada 9 unit rumah warga yang terbongkar.
Dalam video viral dibeberapa media sosial, tampak beberapa rumah panggung milik warga dibongkar oleh pemilik lahan dimana rumah tersebut berdiri. Sejumlah warga setempat ikut membantu pembongkaran itu.

“Berdasarkan informasi salah satu warga yang enggan namanya disebut mengungkapkan bahwa ada 8 sampai 9 rumah yang dibongkar,” menurut Kapolres Jeneponto AKBP Yudha Kesit Dwijayanto saat dimintai konfirmasi oleh awak medi Rabu (17/11/2021).

Menurut Yudha, pembongkaran rumah warga itu dilakukan pada Selasa (16/11). Yudha menjelaskan bahwa v, seorang pemilik lahan tempat para warga membangun rumah itu memiliki kerabat calon kepala desa. Pemilik lahan bernama Dg Gassing itu pun kecewa karena mengetahui para warga yang selama ini membangun rumah di atas lahannya tidak memilih kandidat yang didukung Dg Gassing.

“Seumpama saya yang punya lahan, saya mempunyai calon kepala desa, masa tinggal di lahan saya masa nggak setia sama saya, perasaan saya bagaimana,” kata Yudha.

“Makanya mungkin dia juga kecewa, saya (pemilik lahan) bantu kamu nggak punya lahan nggak punya tempat tinggal ternyata kamu tidak sehati atau tidak setia atau tidak mendukung dukungan saya, sampai kecewa,” lanjut Yudha.(RedB#)

(Visited 115 times, 1 visits today)
Muhammad Rustan Salam

Muhammad Rustan Salam

Media Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *