Gus Muhaimin di Jamu Adnan Purichta Ichsan Di Rujab Bupati Gowa

IMG-20220302-WA0022.jpg

GOWA||Benuasulsel.com-Dalam lawatannya di Sulsel Ketua umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Gus Muhaimin Iskandar menyempatkan waktu bertemu bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan. Gus Muhaimin dijamu Adnan di Rujab Bupati Gowa, Rabu (2/3/2022) pagi.

Safari politik ketua umum PKB di Sulsel kali ini memiliki jadwal yang sangat padat, namun begitu pagi tadi Gus Muhaimin masih menyempatkan diri berkunjung menemui bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan.

Pertemuan tampak cair, Adnan dan Gus Muhaimin mengobrol santai tak terasa sampai sekira satu jam.

Gus Muhaimin yang juga kerap disapa Cak Imin didampingi Ketua DPW PKB Sulsel Azhar Arsyad dan beberapa pengurus teras PKB.

PKB adalah satu partai pengusung pasangan Adnan Purichta Ichsan-Abd Rauf Malaganni dalam pilkada Gowa 2020 lalu.

Adnan adalah merupakan bupati termuda di Sulsel, beliau memiliki sederet prestasi selama dua periode memimpin kab. Gowa yang dikenal sebagai Daerah Bersejarah.

Dalam kesempatan itu Adnan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gus Muhaimin karena PKB adalah partai pengusung pada Pilkada Gowa 2020 lalu.

“Saya menyampaikan terima kasih karena PKB telah mengusung saya pada pilkada 2020 bersama Pak Abdul Rauf,” kata Adnan saat dihubungi awak media usai pertemuan tersebut.

Saat ditanya terkait bahasan dalam bincang bincang bersama orang nomor satu di PKB tersebut Adnan mengungkapkan “Tidak ada pembahasan yang serius. Kita hanya sarapan bersama. Kita ngobrol santai sekitar sejam saja,” kata Adnan.

Akhir akhir ini nama Adnan ramai disebut-sebut punya kans maju sebagai calon Gubernur Sulsel 2024 mendatang. Ia menempati posisi teratas survei agregasi elektabilitas calon gubernur Sulsel versi PolMark Indonesia.

Ketika ditanya terkait hasil survey tersebut, Adnan : saya fokus bekerja menjalankan pemerintahan dulu diperiode kedua ini dan mewujudkan visi kami bersama pak Wakil bupati Abdul Rauf Malaganni (Krg Kio) pungkasnya.(RED#)

(Visited 262 times, 1 visits today)
Muhammad Rustan Salam

Muhammad Rustan Salam

Media Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top